Cara Menghadapi Wanita Sedang PMS

Cara Menghadapi Wanita Sedang PMS

WANITA - Cara Menghadapi Wanita Sedang PMS. Wanita kalau sedang PMS pasti bawaannya marah-marah dan moodnya  itu terkadang berubah-ubah 180 derajat jadi jangan kaget atau heran jika menghadapi wanita yang sedang datang bulan alias haid. Bagi cowok pasti terkadang heran kenapa tiba-tiba wanita menjadi marah ketika ditanya atau disapa. apalagi anda memiliki pacar yang sedang PMS sudah anda bayangkan bukan bagaimana dia, pasti uring-uringan, mau ini itu dan kalau tidak dituruti pasti akan ngambek selama satu minggu lebih anda di diamkan, dikasih apa saja pasti ditolak mentah-mentah, terpaksa nunggu dia habis PMS baru bisa diajak baikan.

Wanita kalau sedang PMS jangan sekali-kali diganggu pasti anda kena getahnya. untuk menghadapi wanita yang sedang datang bulan ada cara yang perlu anda ketahui, untuk lebih jelasnya silahkan simak dibawah ini.

TIPS MENGHADAPI WANITA SEDANG PMS

SABAR DAN JANGAN DIANGGAP SERIUS
Dengan bersabar pasti ketika menghadapi wanita sedang datang bulan, memang akan sedikit memakan hati alias sakit hati mau tidak mau memang harus begitu caranya. Jika perasaan pasangan anda sedang tidak menentu dan mudah marah. Kemungkinan pertengkaran akan sering terjadi. Yang harus anda lakukan adalah jangan mengikuti kemarahan pasangan anda dan hindari membalas kemarahannya. Anda harus memakluminya, karena PMS adalah proses alami tubuh yang sebenarnya wanita itu sendiri juga tidak menginginkannya.

KASIH PERHATIAN 
Wanita tidak dipungkiri pasti akan luluh dan tidak emosi dikasih perhatian apalagi wanita sedang ngambek atau marah dikasih perhatian pasti luluh dan tidak marah lagi.  Jadilah pria yang lebih perhatian ketika kekasih Anda dalam masa PMS. Menjakan dia dan limpahi dia dengan kasih sayang, cara tersebut akan menenangkannya.

JANGAN MENYINGGUNG PERASAANNYA
Jangan sekali-kali anda menyinggung perasaan wanita yang sedang PMS, jika anda menyinggung pasti sudah dilempar sepatu oleh dia. bahas topik yang sederhana saja, Jangan memancing emosinya dengan membahas topik sensitif, misalnya tentang mantan kekasih atau hal-hal lain. Wanita akan mudah marah dan menangis. Selain itu, sebaiknya jaga perkataan Anda dengan tidak membentak atau menyinggungnya. Gunakan pendekatan yang lembut saat menyampaikan komentar atau kritik.

KASIH CEMILAN 
Wanita itu lebih suka ngemil, nah lebih baik untuk menghadapi wanita PMS sediakan cemilan berlebih ketika sedang berbicara dengan dia, itu akan membuat hati dan moodnya nyaman dan tidak terganggu oleh pembicaraan anda nantinya, karena sudah diberikan cemilan.Menjelang PMS berikan kekasih berbagai makanan kecil. Coklat, yoghurt, kacang-kacangan dan buah-buahan dapat mengurangi sakit di bagian perutnya. Suasana hati kekasih pun bisa kembali normal.

Demikian adalah Mengahadi wanita ketika sedang datang bulan, kritik dan saran mas genli persilahkan tinggalkan di kolom komentar. mohon untuk share artikel ini agar dapat bermanfaat bagi orang lain. mas genli ucapkan terima kasih wassalamualaikum wr wb.